Senin, 21 Maret 2011

Materi PPI Pemuliaan Tanaman

Untuk melanjutkan materi praktikum pemuliaan tanaman minggu ini_ praktikan diharapkan mempelajari materi karakterisasi padi dan jagung sesuai Panduan Pengujian Individu (PPI).
untuk praktikum minggu ini insyaAllah akan diisi oleh dosen.
oleh karena itu pelajarai karakterisasi Kuantitatif dan Kualitatif
Unutk PPI Padi dan PPI Jagung silakan Download Disini_

Jumat, 18 Maret 2011

BIA Goes To Brawijaya 2011


Djarum Black Innovation Award Goes To Campus hadir di Universitas Brawijaya, Malang pada Kamis (17/03) kemarin. Roadshow yang dilakukan BIA yang sebelumnya telah mengunjungi Universitas Warmadewa, Bali telah kembali lagi ke pulau Jawa. Roadshow yang bertujuan untuk menularkan dan memberikan pemahaman kepada anak-anak muda bangsa untuk terus berinovasi. Tentunya acara ini dapat merangsang ide-ide kreatif serta inovatif para mahasiswa/i Universitas Brawijaya.
Roadshow BIA di Universitas Brawijaya yang menampilkan beberapa barang-barang finalis BIA, tiap standnya tidak pernah sepi dikunjungi oleh para mahasiswa yang penasaran, bahkan bertanya-tanya seputar karya-karya finalis BIA tersebut. Lalu bukan hanya itu pada bagian dalam gedung Widyaloka tempat akan diselengarakannya talkshow, terdapat juga permainan-permainan inovatif khas BIA. Serta tidak ketinggalan permainan interaktif BIA yang unik yaitu Innovation Room.

Seminar yang digelar pastinya menghadirkan narasumber-narasumber yang luar biasa dan inspiratif. Seperti Budiono Darsono, Pemimpin Redaksi situs Detik.com yang memberikan pengalamannya dalam mendirikan situs berita terkenal di Indonesia. Bapak dua orang anak ini berbagi cerita-cerita yang memotivasi para mahasiswa Brawijaya untuk berani melakukan inovasi walaupun itu terlihat kecil. Serta memberikan tips-tips dan langkah-langkah yang ia lakukan dalam mencapai sukses itu.
Lalu seminar dilanjutkan dengan penampilan dari si cantik Lala Karmila yang membawakan lagu-lagu andalannya dan lagu dari album terbarunya. Lala yang seorang artis muda pendatang baru di dunia industri musik ini merupakan seorang gadis yang kreatif dan penuh dengan inovasi dalam lagu-lagu ciptaannya. setelah itu ditutup oleh D'cinnamons yang membawakn 5 lagu.

Senin, 14 Maret 2011

Modul Praktikum Pemuliaan Tanaman 2011

Praktikum pemuliaan tanaman merupakan suatu kegiatan akademik dimana,,menjadi salah satu penunjang matakuliah pemuliaan tanaman dengan total 3 SKS, 2 SKS kuliah dan 1 SKS untuk praktikum,Praktikum pemuliaan tanaman memberi kontribusi sebesar 35% dari total nilai,untuk itu modul pemuliaan tanaman diperlukan demi memudahkan dalam pelaksanaan praktikum,,

Modul pemuliaan tanaman dapat di download disini

Modul Pemultan